Kasus Penembakan IRT Berlatar Hutang Piutang?

Bagikan ke Twitter
Analisadaily (Medan) - Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Fahrizal ‎mengatakan, kasus penembakan yang berujung tewasnya Ibu Rumah Tangga (IRT) Indri Wahyuni (21) bisa saja berlatar belakang hutang piutang atau sindikat narkoba.
Kasus Penembakan IRT Berlatar Hutang Piutang?


"Semua kemungkinan bisa saja terjadi. Namun kami masih terus menyelidikinya secara intensif, guna meringkus para pelakunya," kata Fahrizal, Jumat (21/10).
Fahrizal menambahkan, saat ini suami korban diyakini sedang berada di Kecamatan Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara. Keberadaan suami korban di sana dalam rangka mengantarkan jenazah istrinya untuk dimakamkan.

"Kami tentunya juga berkoordinasi dengan petugas kepolisian di daerah tersebut," tambahnya.
Sebelumnya, penembakan yang terjadi di Komplek Torganda Blok E, No 21, Tanjung Selamat, Medan Tuntungan dengan korban Indri Wahyuni (21), ditembak di pipi kanan tembus ke kepala belakang hingga tewas, Selasa (18/10) lalu.
Korban dikabarkan tertembak ketika menghalangi tiga pria yang mencoba membawa suaminya bernama Syaiful Rizal dari rumah. Pada saat hendak dibawa oleh pelaku, tangan Syaiful dalam keadaan diborgol.

Subscribe to receive free email updates: